Sabtu, 09 Januari 2010

Fingerprint Test


1. Fingerprint Test mengukur tentang kecerdasan, akurasinya dapat diidentifikasi dengan melakukan observasi gejala perilaku selama konsultasi atau gejala yang bisa diidentifikasi oleh orang tua atau diri individu.

2. Fingerprint Test dapat mengidentifikasi karakter, yaitu tentang bagaimana individu dalam berinteraksi, dalam berbicara, dalam belajar suatu ketrampilan, dalam berpikir dll. Bukan hanya sekedar gejala yang menunjukkan tentang kecerdasannya.

3. Fingerprint Test dan sejarahnya, dimana sifat sidik jari yang tetap tidak berubah dan penemuan dibidang neurologi dimana ada hubungan antara Nerve Growth Factor (NGF) dan Epidermal Growth Factor (EGP) sehingga mengundang para peneliti perilaku untuk mengidentifikasi tentang karakter bawaan seseorang yang tidak berubah.

4. Fingeprint test dan perbedaannya dengan psikotes. Informasi yang didapat melalui fingerprint test sesungguhnya berdasar atas penelitian dengan menggunakan psikotes. Setelah diketahui tentang tingkat kecerdasan individu kemudian dilakukan pengukuran atas sudut sidik jari dan jarak antar sidik jari. Setelah itu dilakukan pengecekan ulang dengan gejala perilaku yang nampak bila individu memiliki kecerdasan yang tinggi.

5. Fingerprint test, tips bagaimana memilih fingerprint test. Wajar timbul banyak jasa yang menawarkan test ini. Hal ini dikarenakan program yang digunakan berbasis teknologi. Sebaiknya anda tes sidik jari kepada analyst fingerprint karena dia memahami dan bisa membaca karakter anda tanpa melalui program fingerprint test sebagai bukti akurasi test yang digunakan. Bila anda tidak dilayani oleh analyst fingerprint maka bisa jadi ada teknis pengambilan sidik jari yang kurang tepat.

6. Fingerprint test mengidentifikasi pola belajar. Dimana individu dapat mengukur akurasinya dengan gejala pola belajar yang disampaikan oleh psikolog ketika melakukan konsultasi hasil tes. Tentunya seorang auditory learner memiliki gejala pola belajar yang berbeda dengan visual maupun sensory learner. Memahami gejala ini dapat menjadi suatu bukti akurasi fingerprint test dalam mengidentifikasi gaya dan tipe belajar dapat dikatakan memiliki akurasi yang tinggi.

7. Fingerprint test memberikan informasi penting untuk pengembangan individu. Hati-hati dalam memilih fingerprint test karena banyak juga yang mengandalkan jumlah lembar dalam laporan tetapi informasi yang diberikan merupakan copy paste dari ranking kecerdasan individu.

8. Fingerprint test mengungkap multiple intelligence. Mengapa bukan delapan kecerdasan tetapi 10 kecerdasan. Penjelasan tentang informasi ini dapat anda baca lebih detail. Dasar 10 kecerdasan karena pelaksanaan test dengan menggunakan 10 sidik jari individu. Penetapan 8 kecerdasan karena gejala perilaku yang ditampakkan individu dalam melakukan aktifitasnya.

Info lebih lengkap dapat dibaca di www.reksaboeana.blogspot.com atau hubungi Smart Business Solution di 031-8781491 dengan Olsa / Rini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar